JPZIS NU Care Beres Purwokerto Barat, Banyumas akan menggelar kegiatan Madrasah Amil secara gratis di Hotel Dominic Purwokerto, pada Ahad (23/01/2022) mendatang.

Bagikan:  

Wujudkan Pengelolaan Zakat yang ‘Mantap’, JPZIS NU Care Beres Purwokerto Gelar Madrasah Amil

By Noerhadi

20/01/2022

774 kali dilihat

Purwokerto, NU Care

Sebagai upaya mewujudkan pengelolaan dana zakat, infak dan sedekah yang modern, akuntabel, transparan, amanah, dan profesional atau disingkat ‘Mantap’, maka Jaringan Pengelola Zakat Infak dan Sedekah (JPZIS) NU Care Beres Purwokerto Barat, Banyumas akan menggelar kegiatan Madrasah Amil Zakat Infak dan Sedekah (ZIS) secara gratis, pada Ahad (23/01/2022) mendatang di Hotel Dominic Purwokerto.

Sebelumnya, JPZIS NU Care Beres Purwokerto Barat pun telah berkoordinasi dengan Pengurus Cabang (PC) NU Care-LAZISNU Kabupaten Banyumas.

Pada kegiatan tersebut, dihadirkan para narasumber di antaranya KH Ansori selaku Dewan Pengawas Syariah PC NU Care-LAZISNU Banyumas, Prof KH Ridwan sebagai Ketua PC NU Care-LAZISNU Banyumas, H Ma’ruf Cahyono selaku Ketua Yayasan Justisia Soedirman, dan Imron Rosadi dari Manajemen NU Care-LAZISNU Banyumas.

Menurut Sekretaris JPZIS NU Care Beres Purwokerto Barat Asron, Madrasah Amil merupakan kawah candradimuka para penggerak zakat NU, infak dan sedekah, yang melahirkan SDM atau amil yang profesional, shiddiq, amanah, tabligh, dan fathanah.

“Mereka (amil) dididik untuk memiliki integritas moral, kapasitas intelektual, kreatif, inovatif, gigih, nasionalis, yang ber-Pancasila dan ber-UUD 1945, serta penuh totalitas dalam mengelola dan zakat infak sedekah untuk mengapai ridho Allah Swt,” jelas Asron.

Dirinya mengatakan, alumni Madrasah Amil JPZIS NU Care Beres Purwokerto Barat Banyumas, itu akan menjadi pribadi yang jujur lahir batin dan siap mengamalkan 4 (empat) Pilar Program NU Care-LAZISNU, yaitu (1) Program Pendidikan; (2) Program Kesehatan; (3) Program Ekonomi, dan; (4) Program Kebencanaan/Kemanusiaan. 

“Kami berusaha menjemput zakat infak sedekah, bukan sekedar menunggu, tapi dengan usaha yang sudah dilakukan seperti sosialisasi dan penguatan amil. Juga pemberdayaan, penguatan regulasi, serta membangun sinergi dengan semua pengelola zakat dan semua jejaring sosial maupun institusi pemerintah dan swasta,” pungkasnya.

Editor: Elde Joyosemito/Wahyu Noerhadi

Sumber: iNews.id

Pelatihan
madrasah amil
amil
Banyumas
JPZIS
Purwokerto Barat
Pelatihan
madrasah amil
amil
Banyumas
JPZIS
Purwokerto Barat

Berita Lainnya