Pengurus langgar atau mushola Bani Arsyad di Martapura, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan (Kalsel) menerima bantuan perlengkapan ibadah dari NU Care-LAZISNU Kalsel, Minggu (6/06/2021).

Bagikan:  

Terdampak Banjir, Langgar Bani Arsyad di Martapura Terima Bantuan dari NU Care Kalsel

By Noerhadi

08/06/2021

337 kali dilihat

Kabupaten Banjar, NU Care

Langgar atau mushola Bani Arsyad di Kampung Jawa, Kecamatan Martapura, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan (Kalsel) adalah satu tempat ibadah yang dipilih untuk menerima bantuan dari NU Care-LAZISNU Kalsel.

Bantuan berupa perlengkapan ibadah dari NU Care-LAZISNU Kalsel ini diberikan karena langgar Bani Arsyad adalah salah satu rumah ibadah yang terdampak paling parah ketika bencana banjir melanda Kalsel Februari lalu.

NU Care-LAZISNU Kalsel mengunjungi langgar Bani Arsyad dengan didampingi beberapa relawan NU Care-LAZISNU Kabupaten Banjar, pada Minggu (6/06/2021).

Alhamdulillah, kembali kita dapat membantu masyarakat agar merasa nyaman untuk beribadah,” kata Ketua NU Care-LAZISNU Kalsel, Muhamad Saufi.

“Tempat ibadah yang kita kunjungi ini termasuk salah satu tempat ibadah yang terdampak sangat parah pada saat bencana banjir melanda Kalsel beberapa bulan lalu,” lanjutnya.

Saufi menambahkan, NU Care-LAZISNU Kalsel berkerjasama dengan JDID Peduli dan Kitabisa.com memilih langgar Bani Arsyad untuk menerima bantuan perlengkapan alat shalat, karena pada saat bencana kemarin langgar ini terendam hingga dua meter. Akibatnya, alat dan kelengkapan di mushala tersebut rusak dan juga hanyut.

Menerima bantuan dari NU Care-LAZISNU Kalsel, pengurus langgar Bani Arsyad mengucap syukur dan terima kasih. Terlebih beberapa alat kelengkapan ibadah di langar tersebut telah rusak bahkan hanyut terbawa arus banjir sehingga tidak ada yang tersisa.

“Kami atas nama warga dan jamaah menyampaikan ribuan terima kasih kepada JDID dan Kitabisa[dot]com atas bantuannya. Secara khusus kepada NU Care-LAZISNU Kalsel yang telah menyalurkan bantuan ini kepada kami,” ujar Rusli selaku Sekretaris Pengurus langgar Bani Arsyad.

Bantuan yang disalurkan NU Care-LAZISNU Kalsel untuk langgar Bani Arsyad menurutnya bahkan lebih bagus dari sebelumnya yang telah hanyut akibat banjir.

“Kami warga dan jamaah bisa beribadah dengan nyaman lagi, bahkan perlengkapan yang diberikan ini melebihi yang sebelummya kami punya,” ungkap Rusli.

Rusli pun berharap dan mendoakan agar perlengkapan yang disalurkan untuk langgar Bani Arsyad bisa menjadi amal jariyah bagi para donatur dan relawan yang telah ikhlas memberikan bantuan.

“Terima kasih sekali lagi, semoga apa yang sudah kami terima menjadi bekal ladang amal yang banyak untuk para donatur dan relawan. Amin,” pungkasnya.

Editor: Shakira

Sumber: Banua.co

Berita Lainnya